Makna Menarik Dibalik Lagu Tokecang
Tokecang adalah sebuah lagu yang berasal dari tanah jawa, Tepatnya dari suku sunda yang berada di jawa barat. Lagu tokecang memiliki nada yang menyenangkan untuk didengar oleh semua kalangan. Baik dari anak-anak, remaja, maupun dewasa.
Berikut adalah lirik dari lagu tokecang :
“TOKECANG”
Tokecang tokecang bala gendir tosblong Angeun kacang sapependil kosong Aya listrik di masigit meuni caang katingalna Aya istri jangkung alit karangan dina pipina Tokecang tokecang bala gendir tosblong Angeun kacang angeun kacang sapependil kosong
Setelah kita melihat tentang lirik dari lagu tokecang diatas. Sekarang kita dapat membahas tentang bagaimana isi dari lagu “Tokecang” itu sendiri. Menurut kepercayaan pada masyarakat sunda, lagu ini berartikan dari sebuah penggabungan kata yaitu tokek makan kacang. Dan makna yang terdapat dari kata tersebut adalah sikap rakus dan berartikan secara universal yaitu kita sebagai manusia tidak boleh bersikap rakus atau memakan semuanya karena secara harfiah manusia adalah makhluk sosial.
Berikut adalah pembahas tentang lagu tokecang yang berasal dari jawa barat, semoga dengan adanya pembahasan ini kita dapat lebih memahami setiap lagu daerah dan juga mampu untuk melestarikanya dengan cara menyanyikanya serta mengajarkanya pada kawan-kawan kita.