Cuman Rp 10.000 kamu bisa makan enak disini
Indonesia memang negeri yang kaya akan objek wisata, diantaranya: wisata sejarah, wisata budaya dan wisata kulinernya. Sungguh kaya, karena hal tersebut tersebar diseluruh indonesia. Sekarang kita akan membahas tentang kulinernya, eitts. Jangan salah kita akan membahas tentang kulinernya yang biasa para mahasiswa gunadarma rasakan. Tidak jauh-jauh penulis akan membahas tempat makan yang berada dekat dengan kampus.
1. Pancong Brimob
Tempat yang biasanya selalu penuh sama pengunjungnya, tempat ini berada tepat didepan brimob kelapa dua. tempat nongkrong, sambil ngobrol-ngobrol dengan pelayanan akang-akang yang ganteng. Kue pancong yang ditawarkan beraneka rasa, kamu bisa pesan rasa coklat, keju, selai straberry, atau kamu juga bisa mix rasanya. Harga yang ditawarkan cukup terjangkau di kantong mahasiswa, harga berkisar antara Rp. 6000 hingga Rp. 12.000. Selain itu di pancong brimob juga menjual minuman dan makanan seperti kopi, extra joss susu, indomie telor dll.
2. Bakso Lampu Merah
Siang-siang, kuliah di kampus G. Wah, cobaan juga tuh. Hehe.. Saat lapar melanda tempat ini sangat pas buat kamu untuk bersantap siang. Tempat ini sangat dekat sekali dengan kampus, kamu hanya perlu berjalan ke lampu merah, tepat di sebelah kiri jalan (kalau kamu dari kampus E). Buat kamu yang suka pedes, tenang. Sambal untuk bakso disini cukup membuat keringatmu bercucuran. Pedas sekali. Dan untuk menyegarkanya kamu bisa pesan sop buah disini, hmm... dijamin seger. Untuk masalah harga, harga yang kamu bayar untuk semangkuk bakso tidak terlalu mahal. Yuk kita lihat daftar harganya disamping ini:
Penulis sudah mencoba mie ayam bakso gede, dan Woow.. banyak, enak, dan sangat memuaskan nafsu makan. Pas sekali buat kamu yang gila makan.Recommended. Tempat Bakso ini buka setiap hari, jadi cocok mengisi waktu week end kamu dan sejenak rehat dari rutinitas kuliahmu. Selamat Mencoba.
3. Bubur Kacang Ijo & Ayam Khas Madura
Buuur Cang Ijo !!. dengan teriakan khasnya Rizky Fariana (salah satu senior penulis di Lingkar Studi Mahasiswa) memberi tahu kami untuk makan bubur kacang ijo. Dimana tempat penjual bubur kacang ijo yang enak ? Yup benar sekali. Bubur Kacang Madura yang terletak di dekat kampus E, tepatnya depan Coqelat Printing, kamu bisa nikmatin bubuk kacang ini setelah magrib karena penjualnya buka dari sore hingga malam
Pilihan makanan ditempat inipun beragam jika ingin mencoba varian makanan disini kita bisa mencobanya, berikut adalah daftar menu berserta harganya: Sampai sekarang menurut penulis inilah bubur kacang terenak, dengan tambahan roti didasar mangkuk serta susu kental yang membuat bubur kacang ini lezat dan yang membedakan bubur kacang ini dengan yang lain adalah ketan item yang disajikan tidak lembek tetapi masih keras sehingga ketika kita kunyah dimulut sensasi gigitan ketan itemnya terasa sekali. Enak banget. Selamat memcoba berbagai jenis makanan yang bisa kamu temukan di deretan kelapa dua, semoga bisa membantu kamu mendapatkan makanan yang enak dan bergizi. Jika kamu punya tempat makan yang enak, kamu silakan hubungi kami. Salam Mahasiswa, Makan-makan meen.