top of page

Cara Jitu Menumbuhkan Minat Gemar Membaca



Apakah kamu pernah merasa malas untuk membaca ? Atau memang tidak suka membaca ? Jangan-jangan kamu ini masuk deretan orang-orang poor grade. Ada yang tahu apakah itu poor grade ? Poor gradeadalah golongan orang-orang yang memiliki kecepatan membaca sangat lambat seperti siput. Faktor yang mempengaruhi kesuksesan dalam belajar yaitu kecepatan membaca buku. Membaca dengan cepat sangat di butuhkan, apalagi ketika kita berhadapan dengan banyaknya buku yang harus kita baca. Berapa kah kecepatan standar untuk kecepatan efektif membaca (KEM) ? Kecepatan Efektif Membaca (KEM) Tingkat sekolah dan KEM yang standar :

  1. SD = 80 – 140 Kpm

  2. SMP = 140 – 175 Kpm

  3. SMA = 175 – 245 Kpm

  4. PT = 245 – 280 Kpm

Apa saja grade atau tingkatan orang dalam membaca ? 1. POOR Poor adalah keadaan dimana kecepatan membaca kamu berada di level paling bawah. Pada level ini seseorang memiliki kecepatan membaca antara 1 – 150 kata/menit. Kalau kamu masuk level ini, silahkan bayangin berapa lama waktu yang dibutuhkan buat membaca 1 novel yang biasanya terdiri dari kurang lebih 40.000 kata. Oleh karena itu orang dengan kemampuan membaca poor grade akan malas membaca karena di anggap membuang-buang waktu.

2. AVERAGE Average adalah keadaan dimana kecepatan membaca anda berada diantara 150 – 300 kata/menit. Kalau kamu masuk level ini berarti kamu masuk zona aman, Mengapa? Ya, tentu karena kamu banyak temannya. Maksudnya bukan teman dalam artian friend, tapi teman dalam arti korban senasib level average. 3.GOOD Good adalah keadaan dimana kecepatan membaca anda berada diantara 300 – 500 kata/menit. Ini nih kecepatan membaca profesor. 4.EXCELENT Excelent adalah keadaan dimana kecepatan membaca anda berada diantara 500 – 750 kata/menit. Pasti anda orangnya pintar, dan sering membaca. 5. UNBELIEVABLE Unbelievable adalah keadaan dimana kecepatan membaca anda berada diantara 750 – 1000 kata/menit. Kecepatan membaca ini sangat luar biasa. Tokoh-tokoh dunia seperti Theodore Roosevelt, John F. Kennedy, Jimmy Carter atau Indira Gandhi konon memiliki kemampuan membaca mereka mencapai 1.000 wpm. Karena kemampuan membacanya yang luar biasa itulah mereka mampu mengambil keputusan secara cerdas, cepat, dan brilian. Bayangkan apabila kalian membaca sebuah novel yang umumnya memiliki jumlah kata sebanyak 40.000 kata. Dengan kecepatan membaca tersebut tentu hanya membutuhkan waktu 40 detik untuk menyelesaikan 1 novel tersebut. Wooooow hebat bukan ? Menurut beberapa orang membaca adalah hal yang sangat menyenangkan, namun seringkali membaca adalah hal yang sangat dihindari atau malas untuk dilakukan hampir setiap orang. Padahal kalau kita ingin berkaca, semua negara-negara yang maju itu penduduknya memiliki kualitas dan kuantitas membaca yang jauh lebih banyak dari negara-negara lainnya. Indonesia salah satu negara yang memiliki indeks membaca yang sangat minim yaitu sekitar 0,001. Artinya, dari seribu orang Indonesia hanya ada satu orang saja yang memiliki minat baca sangat tinggi. Bandingkan dengan Amerika yang memiliki indeks membaca sekitar 0, 45 dan Singapura yang memiliki indeks membaca sekitar 0,55. Sementara Jepang memiliki indeks membaca sekitar 17 koma sekian. Berdasarkan survei UNESO, budaya baca masyarakat Indonesia berada di urutan 38 dari 39 Negara yang paling rendah di kawasan ASEAN. Jadi, salah satu cara paling sederhana untuk meningkatkan kemajuan Bangsa ini dapat dimulai dari satu hal yaitu MEMBACA. Bagaimana cara menumbuhkan minat baca agar kita selalu senang dan ketagihan membaca ?

  • Mengalokasikan Waktu Khusus Untuk Membaca

Terapkan 10 – 15 menit saja secara konsisten untuk mebaca buku apapun setiap hari yang pada akhirnya nanti akan menjadi suatu kebiasaan baik kita untuk membuka dan membaca buku. Hal ini mungkin bisa anda coba, dan secara perlahan setiap bulannya anda tambah bacaan anda.

  • Membeli Buku Setiap Minggu

Korbankan uang saku anda untuk membeli buku-buku berkualitas atau recommended setiap pekannya. Dengan cara anda membeli buku secara terus menerus, mau tidak mau andapun akan “dipaksa” untuk membaca karena kalau tidak di baca sayang.

  • Manfaatkan Waktu Menunggu

Waktu menunggu bisa dimanfaatkan untuk menumbuhkan kebiasaan membaca. Waktu menunggu dapat ditemui saat kita sedanng menunggu bus, sedang menunggu di angkot, menunggu seseorang untuk bertemu, atau apapun.

  • Memiliki List Buku Populer atau Rekomendasi

Salah satu alasan kenapa kita malas untuk membaca adalah karena saat kita membaca buku atau apapun itu, kita mendapatkan hal yang kita tidak sukai untuk membacanya. Maka pada waktu itu hal yang harus dilakukan adalah meminta beberapa list buku yang di rekomendasikan oleh guru atau dosen yang kemungkinan menariknya lebih besar dan ternyata benar, memang lebih bagus dan akan senang untuk membacanya.

  • Belajar Effective Reading

Di internet, anda bisa menemukan bagaimana cara membaca dengan baik, cepat, kosentrasi, dan lebih paham. Namun yang ingin saya tekankan disini adalah salah satu cara menumbuhkan minat baca adalah dengan belajar membaca efektif yang ternyata sangat jauh berbeda semenjak kita berada di SD dulu.

  • Membaca Saat Istirahat atau Sebelum Tidur

Ini juga bisa dilakukan jika ternyata selama waktu anda sangat sibuk dan penuh dengan aktivitas. Gunakan waktu istirahat anda dengan membaca, atau rutinkan membaca buku walaupun sedikit sebelum anda tidur.

  • Membuat Target Membaca

Anda punya rencana untuk membaca? Rencana membaca adalah target atau daftar buku apa yang harus ditamatkan untuk dibaca pada minggu atau buln ini. Kemudian setelah membaca buku dengan selesai kita bisa dibuat ringkasannya.

  • Berdiskusi dan Bergabung di Komunitas

Berdiskusi bisa menjadi cara ampuh untuk tetap menjaga kita tetap semangat membaca. Kita juga bisa mencoba membedah buku sepekan sekali dan membuat slide presentasinya untuk kemudian didiskusikan dan menjaga semangat membaca kita. Kita juga bisa menerapkannya di komunitas atau organisasi kita di kampus. ​Sumber : http://www.rumpunsastra.com/2014/10/faktor-yang-membuat-kamu-malas-membaca.html?m=1 http://arryrahmawan.net/8-cara-menumbuhkan-minat-baca/


-----SEMANGAT MEMBACA KAWAN-----


Featured Posts
Check back soon
Once posts are published, you’ll see them here.
Recent Posts
Archive
Search By Tags
No tags yet.
Follow Us
  • Facebook Basic Square
  • Twitter Basic Square
  • Google+ Basic Square
bottom of page